4 HAL YANG GAK DIAJARIN DI SEKOLAH
![]() |
| Konten YouTube Saya Yang Membahas Hal Serupa | YouTube: Luth7x |
Dari tentang keuangan hingga keterampilan untuk hidup. Jadi dalam blog ini, aku akan membahas beberapa topik yang aku rangkum dari video-video tadi dan sumber pendukung lainnya di internet, yang aku rasa ini seharusnya diajarkan di sekolah.
1. Keuangan Dasar
Gak bisa dipungkiri kalo uang sering kali kita gunakan dalam kegiatan sehari-hari. Dan satu-satunya hal yang kita tahu tentang uang dari sekolah adalah menabung.
Tidak ada yang salah dengan itu, tapi ada yang lebih penting diajarkan tentang uang, yaitu hubungan kalian
dengan uang. Ikatan emosional antara kita dengan uang bisa menentukan
bagaimana kita memandang uang. Karena ternyata gak semuanya butuh uang, dan gak
selamanya uang jadi media pertukaran.
Untuk materi lengkapnya bisa kalian cek di sini.
2. Keterampilan Untuk Hidup
Manusia merupakan makhluk ekonomi, dimana ada kebutuhan yang perlu untuk dipenuhi. Akan tetapi saat di sekolah, kalian tidak sepenuhnya diajarkan tentang keterampilan hidup. Contohnya dalam mencari makan.
Apa yang harus kita makan?
Dimana kita mendapatkan makanan?
Apakah harus dimasak atau dibeli?
Dimana dan bagaimana kita mendapatkan uangnya?
Di sekolah kita gak banyak diajarin tentang keterampilan bertahan hidup.
Makanya masih banyak orang yang bilang terserah kalo ditanya mau makan apa 😁.
3. Kesehatan Mental
Banyak banget di antara kita yang mulai membahas dan peduli dengan topik kesehatan mental. Berdasarkan pengalaman aku lima belas tahun belajar di sekolah formal, gak ada yang membahas tentang kesehatan mental. Kalo di sekolah kalian gimana?
![]() |
| Ilustrasi Kesehatan Mental | Piterest : Freepik |
Ini juga yang membuat aku berpikir, mungkin banyaknya orang yang mendiagnosa dirinya sendiri adalah karena tidak adanya pengenalan mengenai kesehatan mental di sekolah. Karena isu kesehatan mental sendiri baru mulai diperhatikan setelah banyaknya orang di sosial media membicarakan hal tersebut.
Tentunya ini terlalu berbahaya untuk setiap individu yang
memperoleh infomasi dan mengklaim kesehatan mentalnya. Yang dimana ini juga
berkaitan dengan bagian selanjutnya.
4. Literasi Digital
Kita hidup di era digital, dimana ada banyak hal yang bisa kalian akses dan dapatkan melalui beragam kemudahan yang disajikan dalam aplikasi di perangkat digital. Akan tetapi saat ini perlu bagi kita semua untuk memiliki kemampuan dalam menggunakan dan mengerti teknologi digital, seperti komputer, smartphone, dan internet.
![]() |
| Ilustrasi Penggunaan Sosial Media | Pinterest : Mohd |
Kemampuan dan pemahaman kita dalam teknologi digital bisa membantu menjaga data pribadi, dan meningkatkan kewaspadaan, serta bijak dalam menggunakannya. Dan aku berharap sekolah-sekolah memberikan pengajaran mengenai internet, terutama media sosial, yang aku yakini nyaris semua siswa punya akun sosmed.
Jadi aku berharap banget siswa-siswa saat ini tidak hanya mengejar popularitas di sosmed, tapi juga mampu membangun dan membentengi dirinya dalam menggunakan sosial media.
***
Kenapa keempat hal itu gak banyak diajarkan di sekolah? Dan kita sadari bahwa, sangat perlu bagi kita untuk memahami hal tersebut.
Sekolah memiliki keterbatasan tersendiri dalam menyampaikan hal-hal tersebut. Tapi perlu digaris bawahi bahwa banjirnya informasi dan semakin cepatnya suatu perubahan, mendorong kita untuk beradaptasi dengan cepat juga.
Dan aku juga berharap untuk kalian semua yang memiliki kesempatan untuk belajar baik itu di pendidikan formal, informal, maupun dari lingkungan kalian dan internet, untuk memahami dengan bijak apa yang kalian peroleh.
Karena apakah itu sudah diajarkan atau belum, tergantung pada diri kalian. Apa kalian perlu atau tidak? Apa kalian sudah lupa, atau karena faktor lainnya.
Sekian blog kali ini, untuk kalian yang memiliki beberapa hal yang ingin di diskusikan silahkan isi kolom komentar. Kalian juga bisa mengunjungi channel YouTube aku (luth7x) untuk pembahasan yang lebih sederhana. Nantikan juga blog aku lainnya.
Terima kasih sudah berkunjung!
Assalamu'alaikum wr. wb.
Dan bye-bye^^





Komentar
Posting Komentar