Pernahkah kamu merasa sudah membaca suatu teks berulang kali, tapi tetap tidak mengerti juga isinya? Atau, kamu membaca dengan cepat, tapi lupa apa yang baru saja dibaca?
Kali ini, kita akan membahas 5 kesalahan membaca yang paling umum dan bagaimana cara mengatasinya. Dengan mengetahui kesalahan-kesalahan ini dan memperbaikinya, kamu akan bisa membaca lebih efektif dan memahami informasi dengan lebih baik.
***
Membaca adalah keterampilan penting yang kita butuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari belajar, bekerja, hingga mencari informasi, semuanya membutuhkan kemampuan membaca yang baik. Namun, kenyataannya, tidak semua orang memiliki teknik membaca yang efektif.
Banyak orang melakukan kesalahan saat membaca yang membuat mereka sulit memahami informasi yang disampaikan. Kesalahan-kesalahan ini bisa berupa kebiasaan buruk yang sudah lama terbentuk atau kurangnya pemahaman tentang cara membaca yang benar.
Aku percaya bahwa dengan mengidentifikasi kesalahan-kesalahan membaca yang umum dan memberikan solusi yang tepat, dapat membantu orang-orang meningkatkan kemampuan membaca mereka. Berikut adalah 5 kesalahan membaca yang bisa menghambat pemahaman.
1. Multitasking saat membaca
Multitasking, atau dalam bahasa Indonesianya berarti melakukan banyak pekerjaan, sudah menjadi hal yang sering dilakukan oleh orang-orang saat ini. Ditambah dengan tuntutan yang semakin banyak dan cepat. Dalam beberapa situasi multitasking memang membantu untuk lebih efisien dan efektif. Namun, dilansir dari Gramedia.com, multitasking juga berpengaruh pada kemampuan memori kita.
Saat melakukan banyak hal diwaktu yang bersamaan, fokus kita akan cenderung terbagi. Dan apa yang kamu lakukan tidak akan terlalu detail, sehingga hal ini akan berpengaruh pada kemampuanmu dan kamu harus melakukannya berulang kali.
Mencoba melakukan banyak hal sekaligus saat membaca, seperti sambil menonton TV, bermain ponsel, atau mengobrol, akan memecah konsentrasi. Akibatnya, informasi yang dibaca tidak terserap dengan baik dan pemahaman menjadi dangkal.
Jadi lebih baik kalian meluangkan waktu khusus untuk membaca, terutama untuk memahami suatu hal. Sehingga kalian dapat fokus dan memahaminya (isi pembahasan) dengan baik.
2. Membaca tanpa jeda
Pernah gak kalian mengulur waktu hanya karena kalian belum merasa puas dengan apa yang kalian baca? Atau karena sedikit lagi kalian bisa menyelesaikan bacaannya?
Membaca terlalu lama bisa membuat mata lelah dan kehilangan fokus. Selain itu, membaca tanpa jeda, terutama untuk teks yang panjang dan kompleks, membuat otak kelelahan. Kita membutuhkan waktu untuk beristirahat dan memproses informasi yang baru saja dibaca. Jeda yang cukup membantu kita memahami bacaan dengan lebih baik. Kalian bisa mengalihkan pandangan kalian ke sekitar, menikmati secangkir teh, atau berjalan-jalan sejenak. Ini bisa memberikan waktu pada tubuh untuk kembali fokus dan termotivasi.
3. Membaca tanpa tujuan
Beberapa tahun lalu aku punya keinginan untuk membaca setidaknya 3-5 buku per tahun. Dan hanya sebatas itu keinginanku. Aku gak tahu mau baca buku fisik atau ebook, fiksi atau non fiksi, beli atau pinjam, dan sebagainya. Aku hanya merasa perlu untuk membaca buku.
Hal ini membuat aku memaksakan diri membaca buku apapun agar keinginan aku tercapai. Hingga akhirnya aku merasa apa yang diinginkan tidak memberikan dampak apapun. Membaca tanpa tujuan yang jelas membuat kita membaca tanpa fokus dan arah. Kita tidak tahu informasi apa yang sebenarnya ingin kita dapatkan dari bacaan tersebut. Hal ini menyebabkan kita membaca secara acak dan sulit untuk memahami inti dari bacaan.
Jadi penting untuk kalian memutuskan apa yang diharapkan dari membaca buku dan informasi atau pemahaman apa yang ingin dicapai.
4. Membaca dengan cepat
Memiliki rekor membaca memang menjadi kebanggan tersendiri. Aku juga sering kali memiliki target untuk membaca berapa halaman dalam satu jam. Atau karena saking penasarannya kita sering kali berpacu dengan waktu. Memaksakan membaca disaat-saat waktu yang sempit, hingga memacu kita dalam menyelesaikannya.
Akan tetapi jika tujuannya untuk memahami sesuatu, membaca cepat tentunya bukan opsi yang tepat. Terlalu fokus pada kecepatan membaca seringkali membuat kita mengorbankan pemahaman. Kita membaca terlalu cepat sehingga kita tidak punya waktu untuk mencerna dan memahami informasi yang dibaca. Akibatnya, kita lupa apa yang baru saja kita baca.
5. Tidak mencatat
Untuk kesalahan ini sering banget aku sebutkan dibeberapa video. Dan sepertinya kegiatan membaca sulit dipisahkan dari menulis. Memang sepenting apa sih membuat catatan? Kan udah ada dibuku dan tinggal dibaca!
Kalian gak cuman menuliskan kutipan atau kalimat yang kalian suka dari buku itu. Karena hal itu bisa kalian temukan dengan mudah di internet. Tapi kalian bisa mulai mencatat banyak hal yang kalian dapat dari buku. Tidak hanya informasi, tetapi juga pertanyaan-pertanyaan yang muncul selama membacanya. Dilansir dari laman kimfay.net, catatan tersebut bisa membantu kalian untuk lebih mudah mengingat atas apa yang telah dibaca dan mendorong keinginan untuk memahaminya lebih lanjut.
Mengapa 5 kesalahan ini yang paling sering terjadi?
Kelima kesalahan ini sering terjadi karena beberapa faktor:
- Kebiasaan buruk: Beberapa orang mungkin sudah terbiasa dengan kebiasaan membaca yang salah sejak lama dan sulit untuk diubah.
- Kurangnya kesadaran: Banyak orang tidak menyadari bahwa mereka melakukan kesalahan saat membaca yang menghambat pemahaman mereka.
- Tuntutan zaman: Di era informasi yang serba cepat, orang seringkali dituntut untuk membaca banyak informasi dalam waktu yang singkat. Hal ini mendorong mereka untuk membaca cepat tanpa memperhatikan pemahaman.
Dengan menyadari kesalahan-kesalahan ini dan berusaha untuk memperbaikinya, kita dapat meningkatkan kemampuan membaca kita dan memahami informasi dengan lebih baik.
Kesimpulan
Membaca adalah keterampilan yang bisa terus kita tingkatkan. Dengan menghindari 5 kesalahan membaca yang telah disebutkan dan menerapkan solusi yang tepat, kita bisa membaca dengan lebih efektif dan memahami informasi dengan lebih baik.
Sekian pembahasan mengenai 5 kesalahan membaca yang menghambat pemahaman. Jangan lupa untuk subscribe channel YouTube aku di @Luth7x untuk konten menarik lainnya.
Terima kasih, Assalamualaikum wr. wb. dan bye-bye.
Sumber lainnya:
https://ljsartika.medium.com/avoid-these-mistakes-when-reading-books-22232282fe09
Komentar
Posting Komentar